Tips Memilih antara DJI Phantom 3 Standard dan DJI Spark

5 tahun yang lalu

 

Kita akan melihat dua pesawat tak berawak termasuk kelebihan dan kekurangan masing-masing, serta biaya tersembunyi dan perbandingan kamera.

Baik DJI Spark dan DJI Phantom 3 Standard adalah drone yang sangat bagus, tapi sangat berbeda. DJI Spark adalah pesawat tak berawak kecil yang dirancang agar mudah terbang sedangkan DJI Phantom 3 Standard adalah pesawat tak berawak berukuran lebih besar di abndingkan dengan DJI Spark yang dibuat untuk fotografer udara pemula. Mari kita lihat di mana masing-masing keunggulan Kedua drone ini.

DJI Spark memiliki beberapa keunggulan:

  1. Ukuran dan portabilitas yang lebih ringkas di bandingkan Phantom 3 Standard
  2. Kemudahan penggunaan, drone ini bisa dikendalikan dengan Smartphone sedangkan untuk Phantom 3 Standard Kita harus menggunakan Remote untuk pengendaliaannya
  3. Memiliki Sensor penghindaran rintangan ke depan sedangkan Phantom 3 Standard Masih belum memiliki sensor baik depan maupun VPS
  4. Kontrol gerakan, Aktif Track, dan beberapa mode penerbangan yang lebih banyak di bandingkan Phantom 3 Stndard
  5. Flight Distance bisa mencapai 2 Km (dengan menggunakan Transmitter Remote Control)

 

Keunggulan DJI Phantom 3 Standard:

  • Gimbal Phantom 3 Standard yang sudah 3-Axis lebih baik di bandingkan Gimbal pada DJI Spark yang masih 2-Axis
  • Resolusi video hingga mencapai 2,7k/30fps menjadikan Phatom 3 Standard yang lebih baik di bandingkan DJI Spark yang hanya beresolusi 1080p
  • Lebih cepat dan lebih stabil di bandingkan dengan DJI Spark
  • Waktu penerbangan lebih lama mencapai 25 Menit dibandingkan Spark yang hanya 16 Menit Maksimal

 

 

 

Jadi kesimpulannya :

Sesuaikan dengan kebutuhan anda di lapangan, jika anda seorang yang menyukai traveling, hobby dan ngga suka ribet maka DJI Spark bisa menjadi pilihan terbaik untuk anda, namun jika anda seseorang yang menyukai hasil video dengan resolusi cukup tinggi maka DJI Phantom 3 Standard adalah pilihan yang tepat untuk anda. 

Sesuaikan dengan budget anda, DJI Spark Paket Combo dibanderol dengan kisaran harga 8 Jutaan dengan Jumlah 2 baterai sehingga waktu terbang maksimal bisa mencapai 30 menit total sedangkan Phantom 3 Standard di banderol dengan harga 7 Jutaan dengan 1 baterai sehingga bisa mencapai waktu terbang maksimal 25 menit. dengan kata lain bahwa kedua drone ini untuk soal harga adalah hampir sama bila di bandingkan dengan spesifikasi dan aksesoris yang termasuk dalam paketnya.