Perlukah Update Ke DJI AVATA ? • DJI FPV VS DJI AVATA

2 tahun yang lalu

Heboh, DJI baru saja mengeluarkan produk drone terbaru mereka DJI Avata. DJI Avata adalah Drone FPV dengan model Cinehoop dirancang untuk para pemula atau pengguna aerial untuk masuk ke dunia drone FPV.

DJI Avata Jual DJI AVATA

Sebelum DJI Avata Hadir, Tahun 2021 lalu DJI telah mengeluarkan sebuah produk drone jenis serupa yaitu Drone DJI FPV. Dengan target market yang serupa.

Pertanyaannya adalah apakah kita perlu untuk "upgrade" drone dari DJI FPV ke DJI Avata?. Sebelum menjawab pertanyaan tersebut kita harus melihat lebih dekat kedua drone tersebut.

 

DJI FPV vs DJI Avata

Kedua Drone merupakan Drone yang memiliki kecepatan yang sangat kencang bahkan di kelas drone FPV apalagi jika dibandingkan dengan Drone Aerial. 

Jika Kita bandingkan keduanya, Drone DJI FPV lebih kencang daripada Drone DJI Avata. Ukuran Body, Motor dan Propeller DJI FPV yang lebih besar mampu membuat DJI FPV melaju hingga 140 Km/Jam dalam mode Manual sedangkan DJI Avata mampu melaju hingga 96 Km/Jam dalam Mode Manual.

Propeller DJI FPV memiliki ukuran 5 Inchi dengan 3 Blades sedangkan Avata berukuran lebih kecil 3 Inchi dengan 5 Blades. Artinya DJI FPV memang di desain untuk kekuatan motor yang lebih besar sedangkan DJI Avata di desain untuk manuver yang lebih lincah.

DJI FPV VS DJI Avata

 

DJI Avata dengan ukuran lebih kecil dan lebih ringan (410 gram) dibandingkan DJI FPV (795gram) tentu lebih ringkas untuk dibawa secara mobile. Selain itu, karena DJI Avata bentunknya Cinehoop propeller tidak perlu di lepas terlebih dahulu ketika dimasukkan ke dalam tas (bukan tas khusu Drone) karena propeller sudah terlindungi oleh prop guard berbeda dengan DJI FPV yang beresiko propeller mengalami bending atau bengkok jika tidak di lepas terlebih dahulu propellernya.

Kualitas Kamera kedua drone pada dasarnya sama sama bagus. Hanya saja DJI Avata lebih advance dengan sensor yang lebih besar  1/1.7-inch dengan resolusi 48 Megapixels dan bitrate video 150Mbps sedangkan DJI FPV menggunakan sensor lebih kecil 1/2.3-inch sensor dengan 12 Megapixels dan bitrate video 120Mbps.

Bagaimana dengan kemampuannya menghalau angin ?. DJI Avata berada pada level 5 wind resistance sedangkan DJI FPV jauh diatasnya diangka 96 Km/Jam (Level 6 Wind Resistance)

Menurut kami DJI FPV ini lebih cocok untuk mengambil footage yang membutuhkan kecepatan extra dan di tempat yang berangin kencang sedangkan DJI Avata lebih cocok untuk mengambil footage di celah celah sempit dan perlunya sudut gambar yang lebih close-up.

 

 DJI GOOGLES BARU !

Dalam paketnya DJI avata kita diberi pilihan menggunakan DJI Googles 2 atau DJI Googles V2 (Seperti bawaan DJI FPV) untuk dibeli. Tentu saja DJI Googles 2 lebih mahal. Perbedaannya DJI Googles 2 dapat menampilkan gambar FHD 1080p secara real live sedangklan DJI Googles V2 hanya mampu menampilkan gambar 720p saja secara Real live. Selain itu pada DJI Googles 2 kita dapat mensetting diopter untuk pilot drone yang menggunakan kacamata. 

Drone FPV

Namun, pada DJI Googles 2 hanya menggunakan 2 antenna saja sedangkan DJI Googles V2 menggunakan 4 Antenna. Mungkin ini dirancang agar DJI Googles 2 lebih ringkas. Dengan menggunakan 2 antenna saja latency antara DJI Googles 2 dan DJI Avata tidak banyak masalah, namum banyak yang meragukan apakah DJI Googles 2 mampu menampilkan gambar yang apik secara konstan jika drone terbang cukup jauh dibandingkan DJI Googles V2.